12 Kelebihan dan Kekurangan Smartphone Infinix Zero 8, Harga dan Spesifikasi

Semakin ke sini semakin banyak merk smartphone yang bersaing di luar sana, untuk membuat perangkatnya menjadi pilihan banyak orang. Banyak usaha yang ditunjukan oleh para vendor smartphone, seperti mengunggulkan fitur kamera, meningkatan kecepatan perfroma, memberikan daya baterai yang awet, merancang desaing yang menarik dan cantik, dan masih banyak lagi. Oleh karena itu, saat ini kita harus pintar-pintar lagi dalam memilih smartphone yang pas dan berkualitas untuk keperluan kita sehari-hari.

Salah satu vendor smartphone yang sedang naik daun saat ini adalah Infinix, yhap mungkin kamu sudah banyak yang tahu. Setiap produk dari Infinix saya rasa terus berkembang dan menunjukan kualitasnya di pasar smartphone, tidak peduli di kelas apapun baik itu entri sampai flagship semua disikat untuk mendapatkan hasil yang terbaik dari kepuasaan pembelinya.

Pada Agustus 2020 lalu Infinix resmi meluncurkan smartphone di seri terbarunya yakni Zero series. Infinix Zero 8 diharapkan bisa menjadi seri penerus yang memberikan peningkatan yang relevan tentunya untuk para penggemarnya.  Smartphone flagship ini bahkan kitika pertama kali di rilis dan dijual di platform e-commerce Lazada pada 24 Agustus 2020, Smartphone ini ludes lebih dari 20.000 unit!.

Baca Juga : 11 Kelebihan dan Kekurangan Smartphone Infinix Note 8, Harga dan Spesifikasi

Yha wajar saja smartphone ini laku keras di pasaran, dengan notaben sebagai salah satu smartphone flaghsip, Infinix Zero 8 ini juga memiliki harga yang tergolong terjangkau namun tetap memberikan spesifikasi yang oke dikelasnya dan nggak kalah dengan produk flagship kelas premium lainnya.

Infinix Zero 8 ini kalau kamu tahu mengunggulkan dua hal, yakni perfroma kamera dan prosessor khusus gaming, yang digadang-gadang dapat memberikan pengalaman gaming yang luar biasa.

“Infinix Zero 8 adalah jawaban untuk para pengguna yang menantikan smartphone khusus gaming dari infinix. Tak hanya perfroma saja yang kami tingkatan, namun juga dengan teknologi yang canggih dan chipset khusus.” Ucap CEO Infinix Indonesia, Bruno Li.

Nah daripada membuat penasaran, dibawah ini kita akan bahas tuntas. Apa saja sih kelebihan dan kekurangan yang ditawarkan smartphone Infinix Zero 8 ini untuk para penggunanya, Oke langsung saja kita bahas dibawah ini.

Kelebihan Smartphone Infinix Zero 8

Seperti yang saya singgung diatas, Infinix Zero 8 ini sebenarnya termasuk smartphone kelas flagship, namun kalau kita intip harganya yang sangat terjangkau tentu membuat kita tegoda untuk membelinya, apalagi ditambah adanya banyak kelebihan yang ditawarkannya, seperti berikut.

1. Desain bodi geometris yang Menarik dan Unik

Desain bodi geometris Infinix Zero 8

Apa kesan ketika pertama kali melihat desain bodi dari smartphone ini? kalau saya sih jujur saja, bodinya ini terlihat keren, elegan, dan stylish seperti smartphone kelas premium, selain itu bodinya ini juga enak di pandang dan digenggam, nah daripada berekspetas yuk kita bahas lebih lanjut.

Infinix Zero 8 ini menawarkan desain bodi yang khas dan menawan, panel belakangnya ini terlihat sangat berkesan berkat frame kameranya yang berbentuk berlian dan background desain berbentuk belah ketupan, seolah-olah simetris dengan frame kamera diatasnya.

Mungkin sebagaian besar smartphone saat ini banyak yang mendesain frame kamera berbentuk persegi panjang, lingkaran, dan kotak. Namun Infinix mencoba inovasi baru yang menurut saya keren sekali yakni membungkus keempat lensa kaemra dan satu lampu flash dalam frame berbentuk berlian. Dalam situs resminya, Infinix ini menyebutkan bahwa desain bodinya ini terinspirasi oleh desain “Diamond Glass” dari bentuk bangunan Museum Louvre yang ada di Prancis.

Selain itu Infinix juga mengatakan Zero 8 ini dirancang khusu untuk menarik perhatian dengan gaya yang berdampak dan cita rasa berkelas. Selain itu konsep desain khas dari Infinix yakni “Gem Cut” juga telah diadaptasi kembali untuk mencapai tampilan yang canggih dan karismatik secara keseluruhan.

speaker, USB Type-C, lubang mikrofon, dan ada Jack audio 3,5mm Infinix Zero 8

Selain desain yang menarik perhatian, ukuran dimensi dan berat dari Infinix Zero 8 ini juga cukup lumayan lo. Yakni dngan ketebalan mencapai 9.1mm dan berat total 205 gram tentu membuatnya terkesan kokoh dan sedikit berbobot jika digenggam.

Oke kita bahas pada sisi tepi dari bodinya, dibagian atas tidak ada apa-apa disana. disisi bawah terdapat spekaer, USB Type-C, lubang mikrofon, dan ada Jack audio 3,5mm. Berlaih ke bagian kiri yang ada tempat dedicated slot untuk menyimpan microSD dan simCard. Dan terlaih bagian kanan kamu akan menemukan tombol power yang juga berfungsi sebagai pemindai sidik jari yang diatasnya ada tombol mikrofon disana.

2. Kemampuan Refresh Rate 90Hz

Refresh Rate 90Hz Infinix Zero 8

Layar yang berkualitas tentu juga menjadi hal yang penting untuk para pengguna smartphone, terutama nih yang aktif banget dengan aktivitas display mereka, seperti scrolling medsos, main game, menonton film, dan lain sebagainya. Nah apakah kamu tahu, pada layar smartphone ada yang namanya Refresh Rate. ini adalah tolak ukur yang dapat melihat seberapa cepat layar smartphone dapat me-refresh setiap piksel pada layar per detiknya, Refresh rate ini diukur dalam satuan “Hz” semakin tinggi tentu semakin bagus.

Alih-alih hanya menggunakan refresh rate 60Hz seperti kebanyakan smartphone dikelas harga yang sama, Ternyata infinix Zero 8 ini dibekali dengan laju penyegaran 90Hz, dan ini adlaah pertama kalinya dalam sejarah ada refresh rate 90 Hz pada produk Infinix, dan ungkin menurut saya ini akan menjadi tren untuk smartphone-smartphone berikutnya dari Infinix.

Dengan Refresh rate 90Hz ini kamu bisa menikmati setiap pergerakan pada layar smartphonemu dengan lebih cepat dan mulus, hal ini tentu sangat berpengaruh sekali pada tingkat kenyamanan ketika bermain game, menonton, maupun scrolling.

Kualitas layar yang diatas rata-rata dari Infinix Zero 8 ini juga dipengaruhi oleh touch sampling rate yang dipakainya, yakni sebesar 180Hz. berbeda dengan refresh rate yang fungsinya untuk mengetahui seberapa cepat layar merefresh setiap pergerakan, jika touch sampling ini fungsinya adalah menangkap setiap perintah dari sentuhan ke layar agar lebih cepat atau dalam arti tanpa delay “biar nggak lemot”.

Baca Juga : 11 Kelebihan dan Kekurangan HP Infinix Note 7, Harga dan Spesifikasi

Selain kemampuan layarnya yang sangat mengaggumkan, Infinix ini juga memiliki layar yang tergolong besar lo, yakni berukuran 6,85 inci dengan dukungan panel Full HD atau 1080 x 2460 piksel dan layar IPD LCD dengan kerapatan dot sebesar 392 ppi.

Dengan layar selebar dan berkualitas seperti yang ditawarkan Infinix Zero 8 ini, tentu akan sangat memuaskan sekali untuk kamu yang aktif sekali menggunakan smartphone, pokoknya jangan tanya deh kualitas dari layarnya, jempolan banget untuk smartphone dikelas harga yang terjangkau seperti ini.

3. Konfigurasi Kamera belakang yang oke

Kamera utama 64 MP Quad Bayer Infinix Zero 8

Kamera smartphone yang bagus dan konfigurasi yang lengkap tentu menjadi sebuah idam-idaman untuk kamu yang suka fotografi. Nah infinix ini selama beberapa produk belakangnya sering merilis smartphone dengan kemampuan kamera yang mumpuni, tak peduli walau harganya yang terjangkau, Infinix mencoba untuk membuat puas para penggemarnya dengan konfigurasi dan kualitas lensa kamera yang pas dan oke.

Di seri Infinix Zero 8 kali ini, terdapat empat kamera di bagian belakangnya dan dua kamera di bagian depan. Oke kita akan bahas satu persatu secara lengkap tentang kamera pada smartphone ini.

Kita awali dulu pada bagian belakangnya, dimana empat lensa kamera ini disusun secara unik berbentuk berlian yang simetris dengan design bodinya. Terdapat empat kamera yang berjejer dan lampu flash disana, kamera belakangnya ini memiliki spesifikasi sebagai berikut.

Kamera utama 64 MP Quad Bayer, dengan membawa sensor milik Samsung GW1 yang sangat populer, lensa ini memiliki ukuran 1/1,72 inci dan piksel 0,8µm. Hasil gambar yang didapatkan cukup bagus dengan mode kamera AI bawaanya.

Beralih ke Kamera ultra wide 8MP, dengan ukuran lensa 1/4,0 inci dengan piksel 1,12µm. hasil gambar yang ditangkap cukup sempunra dengan visualisasi yang oke, warna yang dihasilkan pada foto cukup terang dan hidup. Dynamic range yang diberikan juga cukup jelas serta tangkapan gambar yang luas sangat mengesankan.

Selain itu dua kamera lainnya adalah lensa kedalaman dengan masing-masing resolusi 2 MP, dan aperture f/2.4.

Jujur saja sebenarnya kemampuan dari kamera belakang Infinix Zero 8 ini kurang mantap, apalagi jika kita bandingkan dengan kamera depannya yang menurut saya lebih baik, namun Kamera belakangnya tetap menjadi kelebihan yang berarti berkat resolusi 64 MP dengan Quad-bayer dan konfigurasi Quad-camera dengan desain Diamond Glass. Oke kita akan bahas kamera depan dari smartphone ini dikelebihan berikutnya.

4. Kemampuan kamera selfie terbaik di kelasnya

Ultrawide Selfie Infinix Zero 8

Siapa sih disini yang nggak pernah selfie, pasti pernah lah ya. Hasil gambar yang berkualitas ketika selfie tentu sangat didambakan oleh banyak orang, karena hasil yang ditangkap kamera ini biasanya adalah objek muka.

Infininx Zero 8 ini dibekali dengan dual front camera yang didesain berbentuk punch hole di pojok kiri smartphone. dengan kamera utama 48 MP dengan ukuran sensor 1/2.0 inci dan aperture f/2.2, dan ada juga kamera ultra-wide dengan resolusi 8MP yang mampu menangkap gambar yang lebih luas.

Kedua kamera selfie dari Infinix Zero 8 ini diyakini sangat bagus, baik dari ketajaman gambar yang ditangkap, akurasi warna yang dihasilkan, serta kejelasan detail setiap momen pada gambar yang mengagumkan. Selain itu kamera ini juga memiliki Autofocus yang mampu mendeteksi objek foto dengan sangat cepat, serta ada juga fitur Auto HDR yang luar biasa.

Nah untuk lebih lengkapnya yuk kita bahas satu persatu fitur apa saja sih yang ada pada Kamera selfie dari Infinix Zero 8 ini? Oke berikut ulasan singkatnya.

Dalam situs resminya, Infinix Zero 8 memiliki kemampuan potret kamera selife berkualitas tinggi dengan 48 MP dan mampu memberikan hasil yang memuaskan.

  • Ultrawide Selfie : pada pengaturan kameranya ada mode potret bokeh yang dilengkapi dengan fitur kecantikan 3D dan mampu menangkap dan memancarkan kecantikan alami yang bisa ditangkapnya.
  • Eye Tracking + AI Detection : Ketika kamu melakukan potret selfie, maka secara otomatis ada pelacakan mata ((eye trecking)  hal ini bisa dilakukan berkat bantuan AI secara real-time dengan cepatnya. Jadi cukup dengan  fokus ke mata, maka secara otomatis AI akan melakukan foto dengan cepat dan tepat dengan mudah.
  • Ultra Steandy Video : lensa kamera dari Infinix Zero 8 ini sudah dibekali dengan algoritma Gyroscope dan EIS 3.0 yang dikombinasikan dengan teknologi stabilisasi video dari Vidhance yang canggih, dan memastikan gambar untuk terlihat jelas dan stabil untuk berbagai sekenario.

5. Performa oke berkat Helio G90T

Helio G90T Infinix Zero 8

Untuk kamu yang hobi bermain game tentunya mencari smartphone berspesifkasi tinggi yang bisa menunjang aktivitas gaming kamu agar lancar dan tanpa gangguan, mungkin sebagian orang beranggapan bahwa smartphone gaming hanya bisa didapatkan dengan harga yang mahal. eitss jangan salah ada kok smartphone berspek gaming yang bisa kamu dapatkan hanya dengan Rp 3 jutaan saja, yhap adalah Infinix Zero 8.

Untuk kamu penggemar infinix wajib deh mencicipi perfroma yang diberikan oleh Zero 8 ini. Pasalnya smartphone ini hadir dengan chipset bertenaga dikelasnya dan mampu melibas game-game berat yang ada saat ini dengan sempurna, chipset yang digunakan adalah MediaTek Helio G90T yang dibuat dengan manufaktur 12nm.

Chipset ini memiliki 8 inti CPU yang terdiri dari 2 inti ARM Cortex A76 dengan clock speed 2.05 GHz) dan ada 6 inti ARM Cortex A55 dengan clock speed 2.0 GHz. Selain itu chipset ini disandingkan dengan pengelola grafis dari Mali-G76 MC4 yang fungsinya untuk mendorong setiap pemrosesan piksel ke panel dengan baik agar performa menjadi lebih maksimal.

Seperti yang sudah saya singgung diatas, Helio H90T ini memiliki spesifikasi chipset gaming yang ada saat ini. Hal ini pernah dikatakan oleh CEO Infinix Indonesia, Bruno Li yang menyebutkan “Helio G90T ini merupakan kolaborasi pertama kami dengan MediaTek yang memang ditunjukan khusus untuk para gamers agar bisa mendapatkan pengalaman gaming yang terbaik” ujarnya.

HP Gaming Infinix Zero 8

Performa yang luar biasa dari chipset ini tidak hanya omong saja, hal ini pun dibuktikan dengan hasil Benchmark seperti berikut ini.

AnTuTU 8 yang dihasilkan oleh Helio G90T ini adalah 282348 poin , skor ini tentu lebih tinggi daripada beberapa kompetitor lainnya seperti Redmi Note 8 pro yang menggunakan chipset sama persis, dan Redmi 9 dengan chipset dari Snapdragon 720G.

Dengan konfigurasi otak pacu pada Infinix Zero 8 seperti diatas tentu sangat oke, walau kita bisa dapatkan smartphone ini denga harga yang terjangkau. Dengan smartphone ini pengguna bisa mendapatkan pengalaman gaming yang mulus tanpa lemot meski game berat sekalipun, Jadi untuk kamu yang hobi bermain game, Infinix Zero 8 cocok untuk kamu.

6. Daya tahan baterai yang tergolong baik

baterai 4500 mAh Infinix Zero 8

Selain perfroma, daya tahan baterai pada smartphone juga menjadi hal yang perlu diperhatikan ketika pertama kali ingin membeli smartphone, Mau sebagus apapun perfroma sebuah smarpthone untuk gaming, tentu akan sia-sia kan kalau baterai saja cepat boros dan memaksa kita untuk bolak-balik melakukan charging.

Tenang untuk kamu yang sudah tertarik dengan Infinix Zero 8 ini jangan nyesel deh, Sebab kapasitas baterai yang dibekali cukup besar lo yakni 4.500 mAh, bukan hanya itu daya tahan baterainya juga cukup oke. Dari GSMarena sendiri menguji ketahanan baterainya, yang mendapatkan waktu Endurance rating selama 116 jam untuk mode layar 90Hz, selain itu untuk Telepon 3G bertahan selam 29 jam, Web browsing selama 15 jam, dan menonton video selama 15 jam.

Selain itu dari beberapa test uji ketahanan baterai di Channel YouTube Tech Updates menghasilkan, bahwa Infinix Zero 8 ini dalam kondisi baterai terisi penuh 100% dan setting layar 90Hz, ketika digunakan untuk menonton video berkualitas HD selama 2 jam menyisakan 82%, kemudian untuk bemain Asphalt 9 selama 3 jam menyisakan 21%, aktivitas camera selama 1 jam dan menyisakan 11%, dan untuk 1 jam instagraman baterai terisa 2%.

Jadi kesimpulannya untuk aspek baterai dari Infinix Zero 8 ini cukup bagus, selain karena kapasitasnya yang besar, ketahanan baterai juga sangat baik. Sebenarnya kalau kamu tahu ketahanan baterai sebetulnya disebabkan oleh berbagai hal, seperti chipset yang digunakan, setinggan layar yang dipakai, teknologi yang ada didalamnya, dan beberapa hal lainnya.

7. Kemampuan Fast Charging 33W yang ngebut

fast charging 33W Infinix Zero 8

Selain kapasitas baterai yang besar, kemampuan charging yang cepat juga sangat dibutuhkan, apalagi smartphone zaman sekarang sudah banyak yang mengadopsi kapsitas baterai jumbo, yang mugkin membutuhkan waktu yang lebih lama untuk pengisan daya baterainya. Tetapi diperkembangan dunia teknologi saat ini dapat membuat gebrakan baru yang dinamakan Fast Charging, dimana kemampuan charging ini lebih ngebut meskipun kapasitas baterai yang besar sekalipun.

Infinix Zero 8 ini juga sudah dibekali dengan teknologi Fast charging berdaya 33W yang menurut saya sangat unggul dikelasnya. Apalagi smartphone ini dapat kita beli dengan harga yang terjangkau, bahkan sebagian besar smartphone dikelas harga yang sama masih mengadopsi kemampuan fast charging 18W, kebanyakannya.

Menurut laman GSMArena, Infinix Zero 8 ini mampu mengisi daya sampai 20% dalam waktu 20 menit, 50% selama 25 menit, 65% dalam waktu 30 menit, dan pengisian sampai penuh bisa dicapai dalam waktu 1 jam 20 menit. Waktu ini termasuk cepat lo, apalagi kalau kita lihat kapasitas baterai 4500 mAh yang lumayan besar.

8. Kapasitas Memori yang besar

Ram 8gb 128gb Infinix Zero 8

Selain kapasitas baterai yang besar, Infinix Zero 8 ini juga dibekali dengan kapasitas memori yang besar juga, baik itu Memori internal maupun Memori RAM. Karena smartphone ini memang memiliki chipset khusus gaming yang sangat mumpuni, tentu memori yang lega sangat diperlukan guna menampung data data atau game yang biasanya membutuhkan penyimpanan yang besar juga.

Selain itu kapasitas RAM juga sangat berpengaruh pada kinerja gaming kamu, memori yang besar akan semakin mulus pula kinerja smartphone ketika menjalankan game yang memerlukan ruangan besar, atau untuk kmau yang sering multitasking dengan smartphone, sangat cocok memiliki RAM berkapasitas besar.

Infinix Zero 8 ini ternyata dibekali dengan kapasitas memori yang tergolong besar lo, yakni Memori Internal sebesar 128 GB dan Memori RAM 8 GB.

Kenapa saya anggap ini kelebihan? begini, dengan harga bandrol yang terjangkau, sekitar Rp 3 jutaan (bahkan di marketplace/ toko online sudah banyak yang menjual pada harga Rp 2 jutaan), kamu sudah bisa mendapatkan smartphone dengan kapasitas memori yang lega.

Biasanya smartphone dengan Memori 8GB/ 128GB dibandrol dengan harga yang cukup tinggi, antara Rp 3 jutaan sampai 4 jutaan umumnya, namun Infinix Zero 8 ini dengan harga hanya Rp 2 jutaan kamu sudah bisa membawanya pulang.

9. Side Fingerprint, Jack audio 3.5mm, dan Dedicated slot

Side Fingerprint, Jack audio 3.5mm, dan Dedicated slot Infinix Zero 8

Perkembangan dunia smartphone saat ini semakin besar, banyak inovasi pintar yang diterapkan pada smartphone terbaru saat ini. Hal ini tentu mendorong para vendor smartphone untuk mengembangkan produknya agar bisa mengikuti tren yang marak saat ini.

Dikebanyakan smartphone yang pernah rilis, baik itu dikelas mid-range sampai flagship, Banyak dari mereka yang menghilangkan beberapa fitur populer yang sudah ada sebelumnya seperti tidak adanya Jack Audio 3.5mm atau absennya slot dedicated yang diubah ke hybrid (hanya dua slot saja).

Sebagai salah satu smartphone kelas atas dari Infinix, ternyata Zero 8 ini membawa beberapa tren populer pada dunia smartphone saat ini. Seperti dukungan Side-mounted fingerprint, ada juga jack audio 3.5 yang ada di bawah bodi smartphone, dan dukungan slot dedicated atau kamu bisa menyebutnya slot yang bisa mengisi 2 SimCard dan satu microSD tanpa melepas salah satunya.

Kekurangan Smartphone Infinix Zero 8

Jangan harap smartphone ini sempurna dengan segala kelebihan yang ada diatas, eits jangan salah! ada saja kok kekurangan yang terlihat dari Infinix Zero 8 ini. Yuk kita intip satu persatu.

1. Tidak ada NFC

tidak ada nfc infinix Zero 8

Kita tidak bisa menolak berkembangnya dunia teknologi saat ini, perkembangannya begitu pesat sehingga bisa menciptakan tren-tren baru yang membuat inovasi agar bisa membuatkan para pengguna smartphone.

Saat hadir fitur teknologi baru yang sedang populernya nih, yang memungkinkan kita untuk terhubung satu sama lain untuk melakukan trasnfer data seperti pembayaran uang digital atau mengecel saldo e-Money, fitur ini bernama NFC.

Banyak keuntungan yang bisa didapatkan dengan hadirnya NFC ini, bahkan di luar negeri sana fitur ini sudah sangat ngetren sekali dan banyak digunakan oleh orang-orang disana, Namun di indonesia saat ini NFC mulai menujukkan eksitensinya dengan munculnya smartphone-smartphone terbaru.

Baca Juga :

Kebanyakan smartphone NFC, mungkin bisa kita dapatkan dengan harga yang cukup menguras kantong. Mungkin mulai dari Rp 4 jutaan sebenarnya kamu sudah bisa mendapatkannya, namun saat ini sebenarnya banyak kok smartphone terbaru yang mengadopsi fitur ini walau harga jualnya cukup terjangaku.

Contohnya smartphone yang hanya dihargai Rp 2 jutaan saja, seperti Redmi Note 8 Pro, Redmi Note 9 Pro, Realme 7, dan lain sebagainya. Kita lihat Infinix Zero 8 yang memiliki harga jual yang seidkit lebih tinggi, namun belum mendukung fitur NFC ini pada konektivitasnya.

2. Kualitas Speaker masih kurang

kualitas speaker standar infinix Zero 8

Spekaer juga menjadi salah satu aspek penting dari smartphone, kualitas audio pada speaker tentu akan menyenangkan bagi siapa saja yang mendengarkannya. Apalagi untuk kamu yang sering mendengarkan lagu, bermain game, atau menotnon film, Spekaer yang bagus ini tentu menjadi prioritas ketika memilih smartphone.

Sayangnya Infinix Zero 8 hanya dibekali dengan spekaer mono, dan volume yang diberikannya juga kurang keras dan cukup mengecewakan. Apalagi untuk kamu yang sering menggunakan spaker tanpa earphone, tentunya masalah spekaer ini menjadi masalah.

Menurut beberapa orang yang menguji kualitas speaker dari Infinix Zero 8 ini menyebutkan bahwa kualitas suara yang dihasilkan agak cempereng dan kurang mantap, walau kamu bisa mengaktifkan DTS Equalizer yang sedikit dapat mendambah kualitas suara bass di pengaruannya. Namun secara keseluruhan kualitas speakernya kurang bisa memberikan yang terbaik dan layak.

Bahkan kalau kita lihat produk Infinix yang dibandorl dengan harga yang lebih murah, banyak dari mereka yang bahkan sudah membekali spekaer stereo yang mampu memberikan suara dua arah dari smartphone.

3. Kecerahaan layar yang kurang dan Rentan burn in

kecerahaan layar yang kurang dan Rentan burn in infinix Zero 8

Oke mungkin kita bisa terima bahwa kualitas dari layarnya ini cukup baik, dengan kemampuan refresh rate 90Hz yang dapat memberikan pergerakan yang mulus pada layar, ada juga ukuran layar yang cukup besar apalagi dikelas harganya, ini sebenarnya sudah sangat baik untuk layar dari Infinix Zero 8, Eitss tetapi ada kekurangan yang nampak dari aspek ini.

Layar dari samrtphone ini tidak mampu menghadirkan tampilan yang bagus, salah satunya adalah isu keterbacaan teks yang kurang, Rupanya piksel yang ada pada layar hanya memiliki kecepataan respoon yang lambat.

Hal lain yang sedikit kurang, adalah masalah dari tingkat kecerhaan yang sedikit. Dimana infinix Zero 8 ini hanya mampu meraih angka brightness 450 nits saja. Mode kecerhaan otomatis yang berekasi juga lambat, dan akhirnya membuat kesimpulan bahwa Infinix Zero 8 ini sulit direkomendasikan untuk pengalaman luar ruangan yang baik.

Layar berukuran 1080 x 2460 piksel tentu akan memberikan masalah lainnya karena brightness layar yang kecil, sehingga gampang membuat layarnya sedikit meredup setelah di pakai dalam waktu yang lama dan ini rentan terkena burn in.

Harga dan Spesifikasi Infinix Zero 8

harga dan Spesifikasi Infinix Zero 8 infinix Zero 8
  • Nama : Infinix Zero 8
  • Rilis: Agustus 2020
  • Bobot : 205 gram
  • Layar: IPS LCD 6.95 inci, 90Hz, Full HD
  • Resolusi : 1080 x 2460 pixels, screen ratio 86.8%
  • Sistem Operasi : Android 10, XOS 7
  • RAM : 8 GB
  • Memori Internal : 128 GB
  • Chipset : Mediatek MT6785 Helio G90T (12 nm)
  • GPU : Mali-G76 MC4
  • Kamera Belakang : 64 MP (wide), 8 MP (ultrawide), 2 MP (depth), 2 (depth)
  • Kamera Depan : 48 MP (wide), 8 MP (ultrawide)
  • Baterai : Li-Po 4500 mAh, non-removable, Fast Charging 33W
  • Harga : Rp 2.660.000

Kesimpulan

Semakin maraknya smartphone saat ini tentu kadang membuat kita binggung ingin memilih yang mana, Untungnya Infinix ini memiliki banyak sekali series yang ada, seperti serie Zero, Hot, Note, Smart, dan masih ada beberapa lagi.

Hal ini tentu adalah sebuah strategi dari Infinix untuk mendapatkan minat dari anak-anak muda, sebab kita tahu sendiri banyak anak muda yang mencari smartphone binggung pilih yang kamera bagus lah, ram gede lah, chipset oke, baterai jumbo, dan banyak lagi keinginan yang mereka perlukan, namun hal lain yang juga penting adalah Smarpthone berkualitas dengan harga terjangkau, ini nih.

Bagikan:

Add a Comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *