8 Kelebihan dan Kekurangan HP OPPO Reno5 5G, Harga dan Spesifikasi

Oppo selalu terkenal dengan ciri khasnya yang selalu menghadirkan smartphone dengan desain yang trendi dan spesifikasi yang mumpuni, salah satu smartphone kelas menengah yang baru muncul pada Januari 2021 lalu adalah OPPO Reno5 5G.

Mungkin kamu akan melihat embel-embel 5G pada seri ini, ya ini adalah bukti dari OPPO Indonesia untuk fokus dengan menghadirkan teknologi jaringan 5G di tahun 2021 ini, walau untuk saat ini jaringan 5G belum hadir di indonesia namun jikapun sudah rilis, kita langsung bisa menikmatinya untuk mendapatkan pengalaman internatan yang lebih cepat dan ngebutt.

Ini adalah seri kedua dari Reno5 series yang rilis sejak awal Januari lalu, sebenranya Reno5 5G ini tidak jauh berbeda dengan seri sebelumnya. Namun pada beberapa hal seperti chipset, memori, dan resolusi kamera ada peningkatan yang lumayan.

Baca Juga : 9 Kelebihan dan Kekurangan HP Oppo Reno 5F, Harga dan Spesifikasi

Tentu kamu akan pensaran kan dengan spesifikasi keseluruhan dari Smartphone ini, dibawah ini kita akan mengupas habis Oppo Reno5 5G dalam beberapa hal seperti kelebihan dan kekurangannya.

harga oppo reno5 5G

Kelebihan dan Kekurangan OPPO Reno5 5G

Bisa saya sebutkan smartphone ini adalah salah satu feature-proof yang saat ini tersedia di indonesia, sebab secara smartphone ini sudah siap untuk jaringan masa depan, tak lain adalah 5G. Latency yang lebih rendah dan Kapasitas jaringan yang jauh lebih tinggi, membuatnya sanggup untuk bersaing di smartphone papan tengah 2021.

Kelebihan OPPO Reno5 5G

Sebelum kamu memutuskan untuk membeli smartphone ini, ada baiknya kamu memperhatikan aspek kelebihan yang ditawarkannya. Ada beberapa kelebihan yang sangat berbeda dari Reno5 5G ini seperti chipsetnya, kamera, baterai, dan lain sebagainya. Penasaran kan? yuk langsung saja kita bahas ini secara lengkap.

1. Desain Bodi yang Kekinian

desain kekinian oppo reno5 5G

Secara tampilan mungkin OPPO Reno5 5G ini seklias tidaki ada berbedaan dengan seri Reno5 sebelumnya, Namun kesan desain yang elegan, unik, dan premium tetap disugguhkan pada bodi smartphone ini.

Selain itu keduanya juga sama sama mempunyai desain yang tipis dan ringan, Dimana smartphone ini hanya memiliki tingkat ketebalan hanya 7,9 mm saja (Hanya sedikit lebih tebal dari seri sebelumnya yang berukuran 7,7 mm). Tentu siapapun yang menggunakan smartphone ini akan terasa nyaman ketika digenggam atau dibawa kemana-mana.

Ukurannya yang tipis tentu akan mempengaruhi bobot dari smartphone itu sendiri, karena ukuran dari Oppo reno5 5G ini juga termasuk tipis maka sudah tidak heran jika berat smartphone ini pun juga ringan, yaitu hanya 172 gram saja.

Seri Reno5 juga terkenal dengan desain sudut bodinya yang memiliki lengkungan dan modul kameranya yang terkemas dalam wadah yang menonjol. Tentu hal ini menambah nilai daripada Smartphone ini pula, yang lebih tekesan Erogonomis dan Trendi.

Selanjutnya, untuk Warna. Total ada dua warna yang bisa kamu pilih, seperti Starry Black (hitam) dan Galactic Silver (warna warni & silver). Saya melihat gradasi warna dari bodinya cukup subtle, seolah-olah kita bisa melihat paduan warna yang semakin terang dari ujung kiri ke kanan.

2. Panel AMOLED dengan Refresh Rate 90Hz

refresh rate oppo reno5 5G

Ini adalah satu kesatuan dalam kelebihan yang ditawarkan Oppo Reno5 5G dalam bagian layar. Pertama adalah panel AMOLED yang akan memanjakan mata kamu dengan ukuran  layar 6,5 inci dengan resolusi 1080 x 2400 piksel.

Selain itu panel AMOLED ini juga sangat baik untuk menampilkan always-on display yang dimiliki oleh ColorOS 11 pada Reno5 5G. Adapun opsi warna vivid dan natural untuk akurasi 100% sRGB, dan kecerhaan maksimum bisa mencapai 750 nits, wuihhh sangat dimanjakan sekali pasti mata sobat dengan kelebihan yang dimiliki layar Oppo Reno5 5G ini.

Kalau kita lihat juga nih pada bagian sisi bezelnya juga tergolong tipis, bahkan rasio layar ke bodi sampai 91,7 persen lo.

Lanjut untuk Refersh rate, tentu kamu sudah tahu pastinya, Semakin tinggi refresh rate maka akan semakin smooth dan berkualitas pula visualisasi yang disajikan oleh layar.

Oppo Reno5 5G ini menggunakan Refresh rate 90Hz, Artinya kamu akan mendapatkan tampilan yang halus, lancar, dan mulus ketika digunakan unutk Bermain game atau Menonton video. Dannn nikmatilah pengalaman visual yang sesungguhnya dengan OPPO.

3. Chipset yang Powerful

qualcomm snapdragon oppo reno5 5G

Untuk tenaga pacunya, Oppo Reno5 5G ini mengandalkan chipset Snapdragon 765G yang terkenal powerful di kelas harganya. Kalau kita lihat kompetitor di smartphone kelas mid range, chipset dari Qualcomm ini sudah banyak digunakan dibeberapa smartphone canggih seperti vivo x50 5G.

Perlu kamu tahu juga, ini bukan pertama kalinya Snapdragon 765G menyumbangi di seri Reno, sebelumnya terlebih dahulu ada OPPO Reno3 Pro yang sama menggunakan chipset tersebut.

Snapdragon 765G adalah SoC terbaru dari Qualcomm di kelas menengah, yang sudah terintegrasi dengan jaringan 5G. Faktanya chip seri 7 ini memberikan peningkatan yang cukup signifikan, dimana dapat memberikan peningkatan kerja sebesar 49% dan komputasi AI (Artificial Integelance) yang meingkat sebesar 100%.

Kelebihan lainnya dari Oppo Reno5 5G ini karena penggunaan Snapdragon 765G adalah Konsumsi daya yang lebih rendah, Support SA/ NSA dual mode, dan Kinerja GPU yang meningkat hampir 40%.

Berlaih ke bagian AnTuTunya, dimana pengujian benchmark ini bisa mengukur aspek-aspek penting seperti CPU, GPU, dan RAM. Semakin tinggi maka akan semakin baik, Snapdragon 765G dari OPPO Reno5 5G ini bisa menembus skor 300.000, ini lebih unggul sekitar 12% dari Snapdargon 720G yang dimiliki OPPO Reno5 seri sebelumnya.

4. Fast charging 65W yang super Ngebut

fast charging 65w oppo reno5 5G

Pada seri Oppo Reno5 sebelumnya hanya menggunakan fitur Fast charging sebesar 50W saja, memang benar ini sudah termasuk cepat ketika digunakan untuk pengisian ulang smartphone. Namun apakah kamu tahu bahwa seri terbaru kali ini mengandalkan Watt yang lebih besar lagi yaitu 65 W fast charging.

Kalau kita melihat pada kapasitas baterai Oppo Reno5 5G ini, mungkin kapasitas sebesar 4.300 mAh sudah terbilang besar dan mampu bertahan dalam waktu yang lama, walau begitu proses pengisian ulangnya berbanding terbalik dengan waktu penggunannya yang lama, seperti yang dikutip dari situs resmi oppo menyebutkan bahwa smartphone ini dapat mengisi daya sampai 100% hanya dalam 35 menit saja, Tentu ini berkat teknologi fast charging 65W nya.

Dan untuk kamu yang sedang membawa kabel OTG, Smartphone ini juga mendukung teknologi reverse charging yang artinya kamu bisa menggunakan Oppo Reno5 5G ini untuk mengisi baterai perangkat lain.

5. Sudah menghadirkan Teknologi NFC

oppo reno5 5G sudah ada fitur NFC

Untuk seri OPPO Reno4 yang rilis terlebih dahulu memang sudah cukup baik dalam segi spesifikasi maupun performa, Namun sayangnya smartphone tersebut tidak mendukung teknologi NFC atau Near Field Communication.

Kita melihat kedepan, dimana smartphone terbaru dari seri Reno5 yaitu versi 5G sudah memiliki teknologi super berguna ini yaitu NFC. Ya berbahagialah kamu sebab dengan menggunakan smartphone kesayangaanmu kamu bisa menggunakannya untuk bertransaksi secara online dengan cepat dan sederhana.

6. Pengalaman Videografi mengesankan dengan Teknologi AI

videografi oppo reno5 5G

Untuk kamu yang berkeinginan ingin menjadi konten kreator, mungkin hasil video yang berkualitas tinggi adalah salah satu hal yang perlu diperhatikan. Tak perlu kamera yang mahal-mahal, sebab Oppo Reno5 5G ini sudah menyediakan fitur yang sangat berguna untuk kamu yang ingin mendapatkan kualiatas videografi yang bagus.

Hasil ini tak lepas dari peran teknologi Atificial Intelegance yang digunakan Smartphone ini, total ada 2 teknologi AI yang ada pada kameranya.

  • AI Mixed Portrait adalah fitru untuk mengabungkan video potret dengan video latar belakang, selain itu fitur ini juga menghadirkan efek video eksposur ganda ke smartphone untuk pertama kalinya, ini akan memberikan efek artistik baru pada tampilan video.
  • AI Color Portrait yang akan memberikan efek latar belakang menjadi hitam putih, Namun hebatnya untuk subjek utama dalam gambar tidak akan menampilkan efek itu, Contohnya ketika kamu mencoba memrekam atau memotret dirimu di latar belakang pemadangan, maka dirimu akan berwarna seperti biasa namun latar belakang pemandangan tersebut akan berwarna hitam putih saja.

Perlu diketahui juga AI Color Portrait ini hanya akan bisa aktif ketika mendeteksi wajah dari si subjek yang sedang dibidik kamera.

Kekurangan OPPO Reno5 5G

Walau ada berbagai kelebihan yang bisa kamu nikmati, sayangnya smartphone tak luput dari kekurangan yang terlihat didalamnya, walaupun itu hanya sebagian saja. Oke tidak usah berlama-lama, langsung saja kita membahas dari segi kekurangan OPPO Reno5 5G ini.

1. Hanya mendukung dual slot card

Sangat disayangkan smartphone sekelas Oppo Reno5 5G yang bisa kita dapatkan dengan harga 7 jutaan malah belum memberikan support untuk triple slot card yang sangat berguna sekali untuk penambahan memori dari smartphone tersebut.

Terkadang kita yang sering menyimpan data-data pribadi merasa memori internal saja tidak cukup, Butuh dukungan slot tambahan untuk microSD agar data-data tersebut dapat disimpan secara terpisah. Sayangnya Reno5 5G ini hanya mendukung dua slot kartu saja yang bisa kamu isi dengan dua slot Simcard saja.

2. Ada Pengurangan di Kamera depannya

Oppo reno5 5G ini tidak sama dengan seri sebelumnya yang menyuguhkan resolusi lensa kamera sebesar 44 MP, penurunan resolusi pada smartphone barunya ini cukup mengecewakan.

Yhap Oppo Reno5 5G ini hanya dibekali dengan resolusi kamera selfie 32 MP saja, Mengingat Oppo ini adalah salah satu produk yang sangat baik sekali di aspek kamera. Walau jujur, resolusi sebesar ini tidak bisa dibilang jelek-jelek amat, hanya saja yang mengecewakan kenapa harus ada penurnan 14MP pada resolusi lensa depannya ketimbang seri pedahulunya.

Harga dan Spesifikasi Oppo Reno 5F

  • Nama : Oppo Reno5 5G
  • Rilis: 25 Januari 2021
  • Bobot : 172 gr
  • Layar: 6, 43 inci & AMOLED (rasio layar ~91,7%)
  • Resolusi : Full HD+ 1.080 x 2.400 piksel
  • Sistem Operasi : Android 11, ColorOS 11.1
  • RAM : 8 GB
  • Memori Internal : 128 GB
  • Chipset : Qualcomm® Snapdragonâ„¢ 765G
  • GPU : Adrenoâ„¢ 620 @625MHz
  • Kamera Belakang : 64MP (kamera utama), 8MP (ultra wide), 2MP (kamera makro), dan 2 MP (kamera mono).
  • Kamera Depan : 32 MP
  • Baterai : 4.300 mAh, Fast Charging 65W
  • Harga resmi : Rp 6.999.000

Kesimpulan

Setelah banyak mengevaluasi dan memperbaiki beberapa spesifkasi yang dimiliki oleh versi Reno lainnya yaitu OPPO Reno4, jelas saja untuk smartphone ini memang sudah terlihat banyak peningkatan yang patutu untuk kamu nikmati,

Seperti yang sudah kita lihat diatas, Oppo Reno5 5G ini menyajikan berbagai kelebihan, seperti chipset yang digunakan, kameranya yang super canggih, teknologi AI juga luput hadir, baterainya yang sudah terintegrasi dengan fast charging super cepat, dan masih banyak lagi.

Tak bosan-bosan memang OPPO selalu membuat penggunannya tekesan dengan setiap smartphone terbarunya, berbagai aspek sangat baik untuk kamu yang sedang mencari smartphone kelas menengah.

Sekian untuk pembahasan Kelebihan dan Kekurangan OPPO Reno5 5G ini, Semoga bisa bermanfaat dan Terimakasih sudah berkunjung.

Bagikan:

Add a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *