11 Kelebihan Kekurangan HP Poco M3, Harga dan Spesifikasi

Mengawali tahun 2021 lalu, tepatnya pada 21 Januari 2021 dilaman Youtube resmi Xiaomi Indonesia mengumumkan smartphone terbaru mereka yakni Poco M3 yang mengusung tema “The New Entry Level Killer”, jadi smartphone ini secara keseluruhan mempunyai spesifikasi yang cukup bertenaga dikelasnya, selain itu harganya yang murah ini sangat cocok untuk pengguna yang aktif dengan gadget. Perlu kamu tahu juga smartphone Poco M3 adalah produk pertama dari Poco yang merupakan sub-brand dari Xiaomi untuk ikut bertarung disegmen entry level yang kita tahu dikelas ini sangat banyak kompetitor yang juga tidak kalah, tetapi ada beberapa hal spesial dari produk baru Poco ini.

Sebagai salah satu produk smarpthone yang terkenal hingga sekarang lewat kualitas dan keterjangkauan harganya, Poco terus berusaha menghadirkan yang terbaik untuk pengguna mereka baik itu untuk pengguna dewasa untuk hal pekerjaan hingga anak muda yang sering mengguankan smartphone sebagai sarana untuk hiburan seperti bermain game.

Baca Juga : 10 Kelebihan Kekurangan Poco M3 Pro 5g, Harga dan Spesifikasi

Walau hadir di harga hanya 1 jutaan, Poco M3 tidak mau kalah dengan para pesaingnya. Smartphone ini secara spesifikasi menggunakna kombinasi baterai yang unggul, prosesor dan konfigurasi kamera yang prima, serta desain bodi kekinian khas anak muda.

Untuk lebih lengkapnya kita akan membahas secara gablang tentang Poco M3 ini dalam rangkuman kelebihan serta kekurangannya dibawah ini.

Kelebihan Smartphone POCO M3

Siapa yang sangka walau hadir direntang harga yang sangat terjangkau sekali, Smartphone Poco M3 nyatanya masih sangat unggul pada beberapa aspeknya bahkan ini tidak kalah dari kelas-kelas smarpthone yang lebih tinggi, aspek seperti desain bodi, layar, prosesor, kamera, baterai, turut menjadi aspek unggul smartphone ini.

1. Inovasi desain bodi yang baru dan menarik

model terbaru poco m3

Bagaimana pendapat kami ketika pertama kali melihat kesan bodi dari Poco M3 ini? Apakah merasakan hal yang unik dan berberbeda? Nah begitulah gambaran inovasi desain super beda dan jarang kita lihat pada smartphone lainnya yang terlihat pada Poco M3 ini, Bodi belakang dari smartphone ini menawarkan tampilan semacam bilah yang menjadi tempat untuk frame kamera serta logo POCO yang terpampang cukup besar disana.

Dizaman sekarang ini kita terlalu sering melihat tampilan desain bodi smarphon yang itu itu saja, dengan hadirnya Poco M3 ini membuat kita menjadi lebih berpikir kalau model bodi smartphone zaman sekarang memang harus unik dan kekinian.

Dengan bodi belakang yang terbuat dari material berbahan plastik dan memiliki tekstur bodi yang sintetis, Kalau kita berlaih ke bagian dimensi bodi smartphone ini cukup oke dan relate sekali di genggam tangan dimana ia memiliki dimensi 162,3 x 77,3 x 9,6 mm dan berat 198 gram saja.

2. Layar lebar beresolusi Full HD+

layar 6.5 inci resolusi Full HD+ poco m3

Setelah bagian belakangnya kali ini kita akan membhas bagian depannya, nah tidak kalah unggulnya dengan bagian belakang, Layar dari poco M3 ini secara spesifikasi menggunakan panel IPS LCD berukuran 6,53 inci dan resolusi sebesar 1080p Full HD+ yang tentunya dengan keunggulan ini display dari Poco M3 mampu memberkan tampilan layar yang berkualitas dan tajam untuk berbagai aktivitas seperti bermain game, menonton film, atau sekedar untuk aktivitas gadget lainnya.

Selain itu juga untuk keamanan layar, smartphone ini membekali Proteksi Gorilla Glass 3 yang sanggup menahan layar dari retak ataupun goresan. Poco juga menjanjikan rasio kontras 1500:1 untul layar M3 dan kecerhaan maksimum hingga 400 nits.

3. Perfroma  dari Chipsetnya yang Tangguh

Qualcomm Snapdragon 662 poco m3

Tidak bisa dibohongi kalau kalau anak muda jamn sekarang pasti banyak yang mencari smartphone murah dengan kemampuan perfroma unggulan yang bisa digunakan untuk bermain game dengan lancar tanpa lemot, untuk mencapai performa ini pasti diperlukan sebuah chipset yang oke juga untuk menopang tenaga pacunya, Nah utnuk Poco M3 ini ternyata juga sudah dibekali oleh salah satu chipset andalan dari Snapdragon lo.

Poco M3 ini membekali performanya dengan chipset dari Qualcomm Snapdragon 662 yang terkenal sangat powerful dikelasnya, apalagi hanya untuk sekedar aktivitas hiburan seperti gaming maupun aktivitas produktif dan multitaskin tanpa takut lemot.

Chipset ini secara spesifikasi hadir dengan dua klaster octa-core yang merupakan 4 dari buah Kryo 260 Gold dan 4 buah Kryo 260 Silver. Jadi kedua core tersebut merupakan turunan dari ARM Cortex A73 dan A53 yang gunannya untuk penghematan daya.

Untuk pengelola grafis,Snapdragon 662 ini dibekali dengan GPU dari Adreno 610. Selain itu perlu kamu tahu juga smartphone ini memiliki dua varian RAM yakni 4 GB dan 6 GB dan Internal sebesar 64 GB dan 128 GB.

Nah untuk membuktikan apakah performa dari POCO M3 ini benar-benar nyata, mari kita lihat hasil dari tes Benchmark CPU nya, kalau untuk tes AnTuTu 8 smartphone ini mendapatkan skor 177 ribuan (diatas Realme 7I dan Samsung Galaxy A21s).

4. Kapasitas Baterai Jumbo 6000 mAh

baterai 6000mah poco m3

Saatnya membahas aspek yang spesial dan juga menjadi andalan Poco M3 ini yakni kapasitas baterainya yang sangat jumbo dimana ia dibekali oleh 6.000 mAh tenaga baterai yang bisa bertahan selama berhari-hari pada pemakaian normal.

Ini hal yang berbeda dan tidak seperti yang lainnya, sebab banyak smartphone dikelas harga yang sama yakni entry-level banyak dari mereka yang hanya menawarkan kapasitas mentok 5000 mAh saja, tetapi nyatanya kini muncul smartphone entry-level killer yang hadir dalam 6000 mAh.

Dimana menuurt klaim dari Xiaomi, Poco M3 ini bisa bertahan selama 583 jam dalam waktu standby, 40 jam lamanya jika diguanakan untuk aktivitas calling, 196 jam jika untuk mendengarkan musik, dan 17 jam untuk nonton video.

Baca Juga : Kelebihan dan Kekurangan HP Poco M4 Pro 5G, Harga dan Spesifikasi

5. Dukungan Teknologi Fast Charging

fast charging 18W poco m3

Selanjutnya kita akan bahas aspek yang masih satu rumpun dengan nomer 4 sebelumnya, yakni Pengisan baterai. Kalau sebelumnya kita membahas kapasitas baterainya yang luar biasa besar dan awet tentu begitu sangat menggiurkan untuk para penggemar, nah dengan kaoasitas sebesar itu mungkin juga banyak yang menyanggka kalau durasi pengecasan dari smartphone ini sangat lama, apakah benar demikian? Yuk kita bahas lagi.

Jadi Poco M3 ini sudah dibekali dengan kemampuan teknologi fast charging 18W yang sangat cepat, smartphone ini klaim hanya memerlukan waktu sekitar 3 jam saja untuk mengisi baterainya sampai penuh, walaupun tidak terlalu cepat-cepat sekali untuk kapasitas sebesar ini, tetapi kita patut untuk apresiasi bahawa penawaran baterai jumbo dan dukungan fast charging dibawah harga sejutaan itu sudah cukup menggiurkan.

6. Triple Kamera yang berkualitas

Triple Kamera poco m3

Selain sebelumnya membahas mengenai perfroma dari Poco M3 ini, selanjutnya kita akan bahas aspek kameranya yang selain terkonfigurasi oleh tiga lensa kamera, kualitas dari hasil tangkapan juga cukup oke.

Nah konfigurasi triple camera Poco M3 ini terdiri dari lensa utama 48 MP ber- sensor Quad-Bayer 48MP dengan lensa f/1.8. Selain itu ada juga lensa makro 2 MP dengan aperture f/2.4, dan satu lensa pelengkap yakni depth sensor dengan resolusi 2MP.

Sedangkan untuk bagian depannya, berdesain ala-ala watchdrop resolusi lensanya adalah 8MP dengan aperture f/2.1, yang memiliki settingan fokus tetap.

Untuk hasil kualitas perekamannya baik kamera belakang maupun depan sama-sama mampu memberikan hasil perekaman video pada resolusi 1080p, 30 FPS.

7. Sudah memakai Dual Speaker

dual stereo speaker poco m3

Bermain game, menonton film, ataupun medengarkan musik akan sangat berbeda ketika smartphone yang kamu miliki sudah mendukung kualitas speaker stereo atau ganda yang sanggup memberikan pengalaman medengar yang lebih nyata.

Saat ini jarang smartphone dikelas entry level yang menggunakan pengaturan spekaer stereo seperti ini, tetapi hebatnya Xiaomi memberikan kejutan pada POCO M3 yang ternyata sudah mendukung dual stereo spekaer seperti ini.

Menurut halaman GSMArena, menyebutkan kalau Poco M3 ini mendapatkan skor yang baik untuk aspek spekaer dimana dalam uji coba kenyaringan, kualitas suaranya cukup luar biasa. Poco M3 disebutkan sebagai segelintir smartphone yang menyediakan bass yang benar-benar nyata dan bisa dirasakan. “Secara keseluruhan, Poco M3 memiliki salah satu output audio terbaik yang pernah kami dengar” tulis halaman GSMArena.

8. Konektivitas yang lengkap

USB Type-C poco m3

Walaupun hadir direntang harga yang hanya sejutaan saja, Poco M3 nyatanya tidak mau kalah dengan para kompetitornya hal ini dibuktikan oleh kehadiran konektivitas yang cukup lengkap. Seperti yang pertama ada dukungan IR Blaster yang juga sudah menjadi hal wajib pada Smartphone Xiaomi atau POCO, dimana fungsi dari fitur ini hampir mirip berfungsi sebagai remote.

Selain itu port pengisan dayanya juga sudah mendukung USB Type-C, hal ini patut utnuk diacungi jempol sebab tidak banyak smarpthone kelas entri yang menggunakan tipe colokan seperti ini. Selain itu ada juga dukungan dari Bluetooth versi 5.0 terbaru, kehadiran FM Radio, Port audio 3,5 mm yang cocok untuk kamu para pendengar yang sering menggunakan alat bantu Headphone kabel.

Intinya walau hadir diharga yang cukup terjangkau, Poco M3 ini sangat menarik untuk urusan ketersediaan setiap konektivitas dan fitur pendukungnya.

Kekurangan Smartphone POCO M3

Sebagai bahan pertimbangan kamu, selain menawarkan berbagai kelebihan menggiurkan seperti yang bisa kita lihat diatas namun tidak dipungkiri juga bahwa Poco M3 tidak luput dari kekurangan, hal-hal ini terlihat dari beberapa aspeknya seperti sebagai berikut.

1. Layar tanpa Refresh Rate yang Tinggi

Refresh rate 60Hz hp poco m3

Walaupun kita bisa melihat diatas dimana aspek layar menjadi satu dari beberapa keunggulan Poco M3 ini, namun terlepas dari itu ternyata panelnya yang IPS LCD berukuran besar dan resolusinya yang sudah Full HD plus kurang lengkap jika tidak ada dukungan refresh rate yang tinggi.

Dimana kalau kamu tahu sebuah layar smartphone yang dibekali dengan refresh rate maka akan menghasilkan gerakan gambar yang lebih mulus dan halus, semakin tinggi angak refresh maka akan semakin baik.

Nah sayang sekali Poco M3 ini hanya tersedia dalam Refresh rate 60Hz saja, padahal kalau kita lihat para kompetitornya sudah banyak yang membekali smartphonenya dengan  refresh yang lebih besar seperti contoh ada Realme Narzo 20.

2. Tidak ada Lensa Ultrawide

Tidak ada Lensa Ultrawide poco m3

Lagi-lagi walau kita menemukan keunggulan pad aaspek kameranya, Poco M3 ini nyatanya tidak sempurna masih ada kekurangan pada susunan formasi triple kameranya yang dirasa kurang lengkap, walau sudah ada lensa macrodan depth, Poco M3 dirasa kurang karena belum mendukung laju penyegaran hingga 90Hz.

Dengan adanya lensa Ultrawide mungkin akan sangat berguna untuk kamu yang hobi fotografi yang menginginkan hasil foto dalam jangkauan yang lebih luas.

Ini sebeanrya personal saja dan kemnbali ke masing-masing, kamu itu butuh tidak kamera dengan fungsi seperti itu? Atau cukup memanfaatkan lensa utama.

3. Belum mendukung NFC

Di zaman yang semakin maju dan serba digital saat ini pasti kemajuan teknologi juga semakin canggih dan bermanfaat untuk para penggunanya, terutama dengan adanya sebuah teknologi yang dinamakan NFC atau near field communication yang sangat bermanafaat untuk pengguna.

Nah dengan adanya NFC smartphone bisa melakukan hal-hal seperti Mengecek saldo kartu e-toll dengan mudah, mengecek saldo e-money, mengkoneksikan satu perangkat ke perangkat lain dengan hanya menempelkannya, untuk mengirim dan menerima data, dan masih banyak lagi.

Namun sayangnya untuk POCO M3 ini belum dibekali dengan dukungan teknologi NFC yang sangat berguna tersebut. Padahal smarpthone dikelas harga yang sama yakni antara 1-2 jutaan sudah banyak yang mengadopsi teknologi near field communication sebut saja seperti Infinix Hot 11S NFC, Redmi Note 9, dan lain sebagainya.

Harga dan Spesifikasi Smartphone POCO M3

  • Nama : POCO M3
  • Rilis: Januari 2021 (indonesia)
  • Bobot : 198 gram
  • Layar: IPS LCD 6.53 inchi, Gorilla Glass 3
  • Resolusi : 1080 x 2340 piksel, 400 nits
  • Sistem Operasi : Android 10, MIUI 12
  • RAM : 4 GB & 6 GB
  • Memori Internal :64 GB & 128 GB
  • Chipset : Qualcomm Kryo 260 11nm
  • GPU :               Adreno 610
  • Kamera Belakang : 48 MP (wide), 2 MP (macro), 2 MP (depth)
  • Kamera Depan : 8 MP
  • Baterai :  Li-Po 6.000 mAh, Fast charging 18W
  • Harga resmi : Rp 1.799.000 & Rp 2.299.000

Kesimpulan

Nah sampai juga dipenghujung artikel tentang pembahasan Kelebihan dan Kekurangan Poco M3 yang telah kita bahas secara lengkap diatas, bisa kita simpulkan bahwa Poco M3 ini memang sangat andal dan cocok untuk menyandang sebagai predikat The New Entry Level king dengan sepsifikasi dan kualitas unggulan dengan harga yang begitu terjangkau, bayangkan hanya 1 jutaan saja kamu sudah bisa membawa pulang smartphone keren ini.

Seperti yang bisa kita lihat diatas, ada banyak keunggulan yang ditawarkannya mulai dari Desainnya yang kekinan khas anak muda banget, layarnya yang cocok digunakan untuk aktivitas display apapun, speisfikasi kamera yang cocok untuk penghobi fotografi,chipset Snapdragon yang unggul dan cocok untuk para gamer, dan tambahan lagi yang paling gila adalah penawaran kapasitas baterai super jumbo hingga 6.000 mAh dan sanggup bertahan selama seharian penuh.

Banyak keunggulan diharga yang terjangkau tentu sebanding juga dengan beberapa kekurangan yang terlihat dari Poco M3 ini, bahwa tidak selamanya smarpthone yang menyandang predikat sebagai entry-level killer ini selalu unggul dibeberapa aspeknya, ada beberapa hal kekurangan yang bisa kita lihat diatas, namun ini kembali lagi ke masing-masing dan opsional untuk pengguna. Tapi jujur Produk POCO dari M series ini begitu cukup untuk membuat para pengguna terkagum-kagum berkat spesifikasinya dan harga jualnya yang cukup murah dikantong, Nah apakah kamu setuju kalau Poco M3 ini menjadi smartphone favorit dikelas entri?

Bagikan:

Add a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *