Site icon Kuma Blog

Yuk Ketahui 9 Kelebihan dan Kekurangan Xiaomi Redmi 9, Harga dan Spesifikasi

Xiaomi sebagai merk smartphone terbesar di dunia terkenal dengan identitasnya sebagai produk smartphone yang berkualitas sekaligus murah. Sebab itulah setiap produk terbarunya banyak selalu laku keras di pasaran, karena selain memiliki spesifikasi yang mumpuni namun Xiaomi tak lelah-lelah untuk membuat para penggemarnya agar tidak merogoh kocek yang meguras kantong. Kali ini hadir smartphone dari Xiaomi Redmi 9 yang rilis dipertengahan tahun 2020 lalu.

Lagi-lagi Xiaomi merilis smartphone yang ramah budget dengan seri baru yakni Redmi 9 series, ya bisa saya bilang ini juga merupakan saudara sepupu dari Xiaomi Redmi Note 9 yang rilis lebih dahulu.Banyak kemajuan yang tampak di smartphone barunya kali ini, mulai dari desain yang terlihat lebih minimalis dan menarik, Performa yang lebih kencang, serta daya tahan baterai mungkin lebih lama.

Nah daripada membuat penasaran, sebaiknya kita langsung saja ulas Kelebihan dan Kekurangan Xiaomi Redmi 9 dibawah ini.

Baca Juga : 10 Kelebihan dan Kekurangan Xiaomi Redmi 9T, Harga dan Spesifikasi

Kelebihan Smartphone Xiaomi Redmi 9

Dengan harga jual yang tidak sampai 2 juta mungkin kita melihat sebelah mata smartphone dari seri terbaru Xiaomi Redmi ini. Tetapi jangan bandingkan hal tersebut dari harga bandrolnya, sebab kita bisa melihat banyak poin kelebihan yang ada pada Xiaomi Redmi 9 berikut ini.

1. Desain stylish dan premium

Xiaomi Redmi 9 ini memiliki desain yang sedikit unik, dimana kalau kita perhatikan pada bodi belakangnya terlihat desain bertekstur dengan crop circel, yang bentuknyamenyerupai garis melingkar di sekitar area kamera. Nah inilah yang membuat Redmi 9 memiliki desain yang bernuasa stylish, premium, sekaligus elegan untuk di pandang.

Tempat daripada Quad kamera yang ada, sangat rapi dengan desain membentuk vertikal, Nah uniknya lagi penempatan kamera ini sangat simetris dengan sensor sidik jari dibawahnya, jadi ada 4 jejer lingkaran yang diaman 3 untuk lensa dan 1 untuk sensor sidik jari.

Warna yang ditawarkan juga tidak kalah keren lo, ada tiga variasi wanr yang tersedia yakni Carbon grey, Ocean green, dan Sunset purple. Warnanya ini cenderung solid dan tidak ada permainan gradasi warna violet  seperti beberapa produk lainnya.

2. Layar yang sudah Full HD+

Kita lanjut ke bagian layar, dimana Xiaomi Redmi 9 ini memiliki keunggulan dengan mengahadirkan layar beresolusi tinggi Full HD+ dengan ukuran luas mencapai 6,53 inci. Pada bagian depanya kita bisa melihat penempatan kamera dengan desain dot drop display (yang sama seperti produk 9 series lainnya).

Kita bahas kembali layar yang digunakan Redmi 9, yang menyuguhkan kualitas Full HD+ yang sangat cocok untuk menunjang aktivitas menonton. Nah ini adalah sebuah kejutan sebenarnya, bagaimana tidak banyak smartphone kompetitor di kelas harga yang sama, yang hanya menghadirkan layar HD+ saja.

Perlu kamu tahu juga beberapa keunggulan layar dari Redmi 9 lainnya, seperti Sudah dikantonginnya sertifikasi low blue light dari TÜV Rheinlan, dan Ada juga Corning Gorilla Glass 3 sebagai pelidung layar dari goresan.

Baca Juga : 9 Kelebihan dan Kekurangan HP Xiaomi Redmi 9C, Harga dan Spesifikasi

3. Memiliki Sertifikasi Widevine L1

Netflix kini menjadi platfrom untuk stremming film terbaik dan terpopuler hingga saat ini, banyak kemudahan yang bisa dilakukan olehnya, dengan Netflix kita bisa stremming film kapanpun dan dimanampun tanpa hambatan. Namun kualitas video yang dihasilkan mungkin berbeda-beda untuk setiap perangkatnya, anggap saja Smartphone. Mau sebagus apapun layar smartphonemu, walaupun itu sudah Full HD+, internet ngebut, tetap saja memungkinkan untuk kualitas yang masih rendah. Mengapa?

Hal ini disebabkan karena perangkat tersebut tidak dibekali dengan sertifikat Widevine.  Widevine memiliki tiga macam yakni L1 L2 L3. Nah semakin besar widevine maka akan semakin rendah pula kualitas maksimal stremming yang ditawarkan.

Nah karena Xiaomi Redmi 9 sudah mendukung Widevine L1, maka kamu bisa menikmati stremming video di Netflix dengan kualitas maksimal sampai UltraHD 4K, bayangkan betapa jernih dan tajam kualitas video yang akan kamu dapat, dan apalagi kalau kita lihat resolusi layar Redmi 9 kan sudah Full HD+ dan layar berpanelkan IPS LCD, ini sudah sangatt baik untuk sekedar menonton film atau stremming.

4. Kapasitas Baterai 5020 mAh

Sudah tidak bisa diragukan lagi, Baterai pada smartphone menjadi salah satu hal intim yang banyak di perhatikan oleh kebanyakan orang. Baterai yang berkapasitas besar dan awet tentu menjadi idaman. Nah Xiaomi Redmi 9 ini ternyata sudah di dukung dengan baterai berkapasitas 5020 mAh lo.

Ini bukan angka yang kecil untuk smartphone di kelas nya. Bahkan Smartphone Redmi 9 juga sangat awet daya tahan baterainya, untuk bertahan seharian penuh dengan pemakaian normal tentu bukan hanya angan-angan. Ya kalau bisa kita taksir, untuk kebutuhan gaming mampu bertahan selama 6 sampai 8 jam.

Oke kita sekalian membahas kemampuan chargingnya. Dimana Redmi 9 ini dilengkapi dengan teknologi pengecasan Quick Charge 3.0, OTG charging, serta bisa menerima input pengisan daya hingga 18 Watt.

Namun sayangnya charger yang disertakan pada paket penjualan hanya memiliki output 10 watt saja. Jadi jika ingin mendapatkan daya charger 18 W kamu harus membelinya secara terpisah.

5. Performa yang kencang dikelasnya

Lanjut kita ke poin kelebihan selanjutnya, Aspek Performa dari Redmi 9 ternyata juga menjadi hal yang diunggulkan. Hal ini berkat chipset yang dipakainya, yakni Mediatek Helio G80, dengan 12nm process technology yang merupakan chipset jempolan dikelasnya, dan juga ada pengola grafis atau GPU Mali-G52 MC2.

Chipset yang digunakan pada Redmi 9 ini bahkan diperkirakan lebih mantap ketimbang Snapdragon 665. Hal ini dibuktikan dengan adanya pengujian skor benchmark AnTuTu, dimana Helio G80 mampu mendapatkan skor 197294 poin, sementara Snapdragon 665 hanya menghadirkan skor 142810 saja.

Alasan Redmi menggunakan tipe chipset ini karena mereka ingin mengoptimalkan penggunaan baterai lebih lama (efesiensi daya), selain itu Performa gaming juga lebih jempolan, dan fitur keamanannya yang lebih baik.

6. AI Quad Camera yang Oke

Kamera menjadi aspek penting selanjutnya yang banyak di cari orang, sebab kemampuan kamera yanng dapat menangkap gambar dengan kualitas yang baik tentu banyak di incar. Kali ini Xiaomi Redmi 9 menghadirkan konfigurasi Quad Cmaera dengan masing-masing 13 MP untuk main camera, 8 MP untuk ultrawide, 5 MP untuk makro, dan 2 MP untuk depth kamera.

Keempat kamera tersebut cukup menggugah perhatian apalagi dengan dibarenginya banyak fitur keren yang ada, seperti HDR, Artificial Intelegance, ataupun koleksi filter yang sangat bisa diandalkan untuk menunjang aktifitas fotografi kamu.

Kita berlaih ke bagian depan, dimana Redmi 9 ini membuat frame kamera depannya berbentuk waterdrop. Dengan memiliki resolusi 8MP, tentu lensanya ini menyajikan beragam fitur yang menarik juga. Seperti contoh ada palm shutter, cinematic potrait, screen flash, dan ada juga potrait mode.

7. Sudah mendukung Slot Memori Eksternal

Slot tambahan untuk memori eksternal atau sering disebut dengan dedicated slot menjadi sbeuah hal yang menarik perhatian, sebab dengan slot tambahan ini kita bisa menyimpan lebih banyak lagi file.

Dan kejutannya, Redmi 9 ini sudah dibekali dengan slot memori eksternal. Jadi kamu tidak perlu mengorbankan salah satu SIM untuk memasang microSD, seperti yang banyak kita lihat pada smartphone bertipe hybrid slot.

Baca Juga : Kelebihan dan Kekurangan HP Xiaomi Redmi 9A, Harga dan Spesifikasi

Kekurangan Smartphone Xiaomi Redmi 9

Memang kita bisa melihat banyak kelebihan yang menggiurkan dan cukup mengesankan. Namun Xiaomi Redmi 9 tidak bisa lepas dari identitasnya yang merupakan smartphone yang ramah budget. Ya mungkin dibawah ini akan ada beberapa kekurangan saja yang mungkin terlihat. Oke tidak perlu lama-lama mari kita bahas kekurangan tersebut.

1. Absennya NFC

Dikemajuan teknologi yang semakin pesat tentu menjadi sebuah peringatan untuk para produsen smartphone agar menyajikan fitur dan teknologi yang lebih canggih lagi dan tidak ketinggalan jaman. Ya kita bisa lihat NFC, yang merupakan teknologi super berguna untuk memudahkan kita dalam mentransfer hal apapun dengan sangat efesien, yaitu hanya menempelkan smartphone pada perangkat lain. Ya contohnya ketika kita ingin membayar atau mengecek e-toll, atau melakukan transaksi online dengan cepat dan mudah.

Sayangnya, Xiaomi Redmi 9  belum mendukung NFC untuk konektivitasnya. Jadi hanya sebagian versi saja yang mendukung teknologi ini dan tidak semuanya. Kasus seperti ini tentu bukan untuk pertama kali ini saja, Sebelumnya ada Redmi Note 9 yang sama-sama tidak menyediakan NFC, namun di beberapa versi fitur ini hadir. Jika kamu mencari HP Xiaomi yang ada NFC nya silahkan baca 15 HP Xiaomi yang Mendukung Fitur NCF Terbaru.

2. Tidak ada Mode Malam pada Kameranya

Memang benar kualitas tangkapan kamera dari Xiaomi Redmi 9 ini cukup baik, Selain itu kameranya  juga cukup bagus diandalkan untuk memotret gambar di pencahayaan yang cukup. Namun tidak untuk di malam hari, ya tidak ada fitur Night mode pada kameranya.

Jadi foto yang akan diambil pada malam hari, akan terlihat kehilangan detailnya serta akan banyak area yang tidak mendapatkan cukup exposure. Ya kalau untuk sekdar memfoto hal hal yang tidak terlalu prioritas, kamernaya cukup lah untuk diandalkan pada malam hari namun bukan yang terbaik dan bukan menjadi rekomendasi.

Harga dan Spesifikasi Xiaomi Redmi 9

Baca Juga : 9 Kelebihan dan Kekurangan Xiaomi Mi 9, Harga dan Spesifikasi

Kesimpulan

Xiaomi Redmi 9 memang dibandrol dengan harga yang terjangkau, dan siapa sangka smartphone ini juga memiliki segudang kelebihan yang menarik perhatian. Mungkin salah satu pesain utama dari Redmi 9 adalah Realme C11 yang harganya lebih murah dan memiliki spek hampir sama. Tapi jika diperhatikan lebih, Redmi 9 sebenarnya cukup menarik dan jauh dari margin harga yang kita dibandingkan, tetapi Xiaomi cukup baik hati dengan membandrol smartphonenya ini dengan satu jutaan saja.

Coba kita lihat smartphone ini memiliki chipset yag ramah dan berkualitas yang bisa diandalkan untuk gaming ataupun multitasking, serta kita juga bisa melihat kelebihan lain dari aspek kameranya yang bisa kita andalkan unutk fotogarafi, layarnya yang coock untuk aktvitas visual sebab sudah menggunakan layar beresolusi Full HD+ dan ditambah dengan baterainya yang hemat daya sehingga cukup baik untuk digunakan dalma berbagai macam aktivitas penggunaan.

Jadi rincian detail spek dan kelebihan kekurangan yang telah kita bahas diatas, sejatinya smartphone ini diatas kertas sebagai smartphone dikelas harga satu jutaan yang berkualiatas dan layak untuk dimiliki. Segudang kelebihannya cukup membuat para penggemarnya jatuh cinta dan segera ingin memilikinya, walau kita bisa melihat masih ada segelintir kekurangan yang terlihat namun itu bisa di maklumi mengingat rentang harganya yang cukup terjangkau.

Bagikan:
Exit mobile version