3 Cara Membuat Blog Sampai Bisa Menghasilkan Untuk Pemula

Saya senang sekali berbagi saran, tips dan trik blogging kepada pembaca sekalian, khususnya bagi anda yang memutuskan untuk mulai menulis blog. Disini saya berhasil mengumpulkan bagaimana cara terbaik memulai ngeblog sampai bisa menghasilkan.

Jika anda adalah seorang blogger pemula yang sedang kesulitan cara membuat blog, atau bahkan anda adalah seorang mastah, namun masih ingin mencari wawasan yang bermanfaat seputar blogging, saya sudah menuliskan apa yang anda cari di sini.

tips memulai menulis blog

1. Pilih Platform Website

Tips pertama saya untuk memulai blog adalah memilih platform website. Saya sudah mencoba berbagai platform, tapi sejauh ini menurut saya WordPress adalah CMS terbaik. Pertama kali menulis blog, saya menggunakan blogspot. Tapi banyak sekali keterbatasan disana, sehingga saya memutuskan untuk beralih ke WordPress.

Awalnya saya merasa sedikit pusing saat pertama kali masuk ke dashboard adminnya. Ternyata tidak semudah blogger, banyak yang tidak saya mengerti di sana, tapi setelah baca-baca di Google, bertanya kepada member di komunitas wordpress facebook, dan mencobanya terus, akhirnya saya pun mulai terbiasa.

WordPress memberikan kebebasan berkarya dan anda menjadi pemegang kendali penuh atas merek anda sendiri. Tersedia widget-widget navigasi yang mempermudah pengunjung blog mencari informasi yang mereka butuhkan. Selain itu banyak plugin gratisan yang dapat membimbing anda menerapkan SEO secara benar. Yang saya paling suka dari wordpress adalah banyak tema gratisan yang bisa anda pakai untuk mempercantik tampilan blog anda.

2. Pilih Hosting Web Terbaik

Jika sudah menemukan Platform untuk blog, selanjutnya adalah memilih tempat hosting yang tepat. Ada banyak pilihan jasa hosting diluar sana, tapi tidak semuanya berkualitas. Dari dulu saya hanya menggunakan satu tempat hosting untuk website / blog saya. Tapi sebelumnya saya bertanya terlebih dulu kepada mastah di komunitas blogger, dimana saya bisa mendapatkan jasa hosting yang bagus untuk blog saya.

Saya menggunakan Jasa Hosting Rumahweb untuk blog adsense saya, menurut saya sih bagus, selama ini tidak ada kendala teknis yang merugikan saya. Saran saya pilih tempat hosting yang sudah banyak orang lain gunakan dengan testimoni yang mereka berikan. Jangan tergoda dengan layanan hosting super murah, tapi malah akan menyusahkan anda kedepannya.

3. Investasikan Uang untuk Blog

Invenstasi berupa uang untuk blog, kedengarannya cukup memberatkan, apalagi jika baru memulai membuat blog. Tidak ada salahnya jika mulai investasikan uang anda untuk blog, karena menurut saya, blog sendiri adalah investasi jangka panjang yang menghasilkan, anda akan menpatkan passive income tiap bulannya tanpa bekerja secara aktif, menarik bukan?

Tapi tak semudah itu..

Butuh kerja keras, konsisten dan menginvestasikan apa yang anda punya. Saya bersedia berinvestasi secara finansial, jika memang dapat menambah nilai pada merek saya, serta meningkatkan kemampuan untuk menjangkau audiens. Untuk itu perlunya menyisihkan sedikit uang untuk investasi berharga ini!

Baca Juga : Cara Menambah Visitor Pada Blog Dengan cepat

Beberapa investasi yang telah saya lakukan, yaitu membeli template wordpress premium, add-on Plugin WordPress Pinterest Automatic untuk penjadwalan otomatis artikel ke pinterest, membeli artikel ke jasa penulis, dan mengikuti kursus digital marketing.

Langkah selanjutnya yang anda harus lakukan adalah meningkatkan trafik organik. Tanpa trafik, blog anda tidak akan menghasilkan apa-apa. Pelajari SEO lebih mendalam dan tingkatkan kualitas konten supaya blog anda selalu ramai di kunjungi banyak orang.

Bagikan:

Add a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *